Metadata Indikator

menampilkan 18 data
Nilai Survei Kepuasan Masyarakat (SKM) 
Nilai Survei Kepuasan Masyarakat adalah data dan informasi tentang tingkat kepuasan masyarakat yang diperoleh data hasil pengukuran secara kuantitatif dan kualitatif atas pendapat masyarakat dalam memperoleh pelayanan dari aparatur penyelenggara pelayanan publik dengan membandingkan antara harapan dan kebutuhannya
Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) 
Indeks Kepuasan Masyarakat adalah nilai komposit hasil survei kepuasan masyarakat dari unit pelayanan publik yang merupakan nilai rerata dari setiap unsur pelayanan dikalikan dengan penimbang yang sama yaitu 1/9 (0,11111)
Rata-rata Lama Sekolah (RLS)  
Rata-rata jumlah tahun yang ditempuh oleh penduduk berumur 15 tahun ke atas untuk menempuh semua jenjang pendidikan yang pernah dijalani.Untuk mereka yang tamat SD diperhitungkan lama sekolah selama 6 tahun, tamat SMP diperhitungkan lama sekolah selama 9 tahun, tamat SM diperhitungkan lama sekolah selama 12 tahun tanpa memperhitungkan apakah pernah tinggal kelas atau tidak.
Rasio Murid - Kelas  
Perbandingan jumlah murid dalam suatu jenjang pendidikan tertentu
Rasio Murid - Guru  
Perbandingan antara jumlah murid terhadap jumlah guru
Angka Partisipasi Murni (APM)  
Proporsi penduduk pada kelompok umur jenjang pendidikan tertentu yang masih bersekolah pada jenjang pendidikan yang sesuai dengan kelompok umurnya terhadap penduduk pada kelompok umur tersebut
Angka Partisipasi Sekolah (APS)  
Proporsi penduduk pada kelompok umur jenjang pendidikan tertentu yang masih bersekolah terhadap penduduk pada kelompok umur tersebut
Angka Kelulusan 
Angka kelulusan adalah persentase jumlah lulusan pada setiap jenjang pendidikan terhadap jumlah siswa tingkat tertinggi pada tiap jenjang pendidikan pada tahun sebelumnya